ASUS ROG Phone 8: Solusi Terbaik untuk Pengalaman Gaming Mobile yang Tidak Terlupakan

Tahun lalu suami minta izin akan mengikuti kompetisi gaming. Saya mengizinkan saja selama itu tidak menganggu pekerjaan atau waktu istirahat. Tapi saya baru ingat, kalau dia selalu main game menggunakan HP-nya yang sudah berusia hampir lima tahun. Kebayang kan?

Walaupun dalam kompetisi ini saya juga tidak berekspektasi tentang kemenangan. Tapi sempat terbesit rasa kasihan padanya yang sudah bertahun-tahun belum ganti HP. Pasti itu berpengaruh dalam performa main game-nya. Apalagi ketika kompetisi, lawannya boleh jadi menggunakan berbagai perangkat yang mendukung.

Dulu, saya tidak terlalu suka dengan orang yang bermain game. Tapi setelah menikah saya menyadari bahwa game bisa jadi ladang hiburan yang cukup murah bagi suami saya. Lagipula, suami saya selalu mendukung beragam hobi saya. Lantas saya jadi tidak punya alasan untuk melarangnya bermain game.

Bahkan saya kepikiran untuk memberi kejutan padanya sebuah handphone yang support untuk gaming. Saya yakin dia bisa mengendalikan diri dan tidak akan maniak game meskipun punya perangkat yang sangat mendukungnya bermain game. Saya membayangkan pasti dia senang sekali jika hal ini benar-benar saya wujudkan. Memberi kado ulang tahun berupa HP yang support untuk gaming.

Kebetulan sekali saya membaca berita tentang peluncuran seri terbaru ASUS ROG Phone 8 pada 9 Januari 2024 di Taipe,Taiwan. Sebagai tanda dimulainya era perjalanan revolusioner dalam penyempurnaan teknologi gaming mobile.

Namun, handphone ini belum bisa kita beli di Indonesia. Pasalnya baru akan di rilis pada 20 Maret mendatang. Sebelum ASUS ROG Phone 8 launching ada baiknya kita kupas berbagai spesifikasi keren dari HP gaming ini.

ASUS ROG Phone 8: Solusi Terbaik untuk Pengalaman Gaming Mobile yang Tidak Terlupakan

ASUS ROG Phone 8 telah menjadi buah bibir di kalangan para gamer mobile. Menggabungkan kekuatan teknologi terbaru dengan desain yang canggih, ROG Phone 8 menawarkan pengalaman gaming mobile yang tak tertandingi. Dalam artikel ini, kita akan membahas fitur-fitur unggulan, spesifikasi, dan alasan mengapa ROG Phone 8 menjadi solusi terbaik untuk para penggemar gaming mobile yang ingin pengalaman yang tidak terlupakan.

ASUS ROG Phone 8 Lebih dari Sekadar HP Gaming

Seri ROG Phone 8 telah mengalami revolusi total, mempertahankan reputasinya sebagai perangkat gaming terbaik sambil menarik minat lebih banyak orang yang menginginkan lebih dari sekadar ponsel biasa, membantu kita meraih pencapaian luar biasa. Dengan desain yang baru dan menarik, perangkat ini kini lebih tipis hingga 15% dari generasi sebelumnya tanpa mengorbankan kinerjanya. Fokus pada desain premium dan daya tahan yang tangguh menegaskan bahwa ROG Phone 8 bukan hanya sekadar ponsel; ia adalah simbol kecanggihan dan kekuatan yang nyata.

Seri ROG Phone 8 mempertanyakan asumsi umum dalam industri gaming mobile dengan menghadirkan kinerja yang tak tertandingi, inovasi yang menakjubkan, dan desain yang memadukan keindahan dengan fungsi. Baik bagi gamer yang serius maupun pecinta teknologi, ROG Phone 8 menarik pengguna untuk meningkatkan pengalaman mereka dalam gaming mobile.

Performa Terbaik Bertenaga AI

Inti dari seri ROG Phone 8 terletak pada kekuatan Snapdragon® 8 Gen 3 Mobile Platform yang kuat, dipadukan dengan RAM LPDDR5X 8533 Mbps dan penyimpanan UFS 4.0 untuk memberikan kinerja yang tidak tertandingi. Untuk memastikan gaming tanpa hambatan dan tanpa panas berlebih, ROG Phone 8 dilengkapi dengan desain Rapid-Cooling Conductor yang inovatif, sebagai bagian dari desain termal canggih GameCool 8, yang secara efektif mengalirkan panas dari prosesor langsung ke bagian belakang perangkat.


Didukung oleh AeroActive Cooler X terbaru yang dapat dipasang dengan mudah, yang kini memiliki ukuran 29% lebih kecil namun efisiensi termalnya 1,2X lebih tinggi, ROG Phone 8 dapat mengurangi suhu penutup belakang hingga 26°C. Selain menonjolkan desain yang mewah dan performa terbaik, ROG Phone 8 juga menjadi smartphone gaming pertama yang memenuhi standar IP68 di dunia, sehingga tahan terhadap debu dan air, memberikan pengguna kebebasan untuk bermain tanpa kekhawatiran di berbagai situasi.

Fitur Ultra-bright display

Seri ROG Phone 8 Pro menampilkan layar AMOLED fleksibel terbaru berukuran 6,78 inci (Samsung E6) yang mendukung kecepatan refresh adaptif menggunakan teknologi LTPO. Sistem ini mampu menyesuaikan kecepatan refresh secara otomatis dari 1 hingga 120 Hz sesuai dengan aktivitas yang sedang dilakukan untuk mengurangi konsumsi daya. 

Pengguna juga memiliki pilihan untuk meningkatkan kecepatan refresh hingga 165 Hz untuk pengalaman bermain game yang mulus, serta meningkatkan kecepatan sampling sentuhan hingga 720 Hz untuk respons yang sangat cepat. Tingkat kecerahan tertinggi juga telah ditingkatkan menjadi 2500 nits, memungkinkan pengguna untuk bermain game atau menonton film di bawah sinar matahari tanpa kendala. Pengaturan visual yang menakjubkan hasil dari kolaborasi dengan Pixelworks®, perusahaan pemrosesan visual terkemuka, menjanjikan akurasi warna terbaik di kelasnya. Ini adalah tampilan yang tidak dapat disaingi.

AI Kamera Tingkat Pro

Gamer dan kreator sekarang dapat mengeksplorasi berbagai kemungkinan dalam fotografi dengan sistem tri-kamera yang canggih dari seri ROG Phone 8. Selain itu, teknologi OZO Audio memberikan pengguna opsi untuk menghilangkan suara angin untuk rekaman luar ruangan yang jelas, atau untuk menangkap audio spatial 3D Surround dengan presisi tinggi.

Kamera utama menggunakan sensor gambar terbaru dari Sony dengan resolusi 50 MP untuk menghasilkan gambar yang tajam. Lensa sudut lebar 24 mm sangat cocok untuk pengambilan gambar di lingkungan yang dinamis, sementara mode zoom 2X mengubahnya menjadi lensa 50 mm yang serbaguna, sangat ideal untuk fotografi potret dan makanan. 

Fotografi dan videografi mencapai tingkat lebih tinggi dengan 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer 3.0, yang memastikan video yang lebih halus dan foto yang bebas getaran saat bergerak. Stabilisasi yang ditingkatkan kini mendukung mode pemotretan standar dan potret, menjadikannya sempurna untuk situasi fotografi dalam kondisi cahaya rendah.

Kestabilan video dijamin dengan perangkat keras anti-guncangan OIS serta algoritme perangkat lunak EIS yang telah ditingkatkan, yang menggunakan data giroskopis untuk mendeteksi gerakan. Penyesuaian dinamis bidang pandang ini memastikan bahwa video tetap stabil.

Seri ROG Phone 8 memperkenalkan lensa telefoto 3X untuk pertama kalinya, memungkinkan pengambilan gambar objek yang berjarak jauh. Lensa ini dilengkapi dengan OIS internal, memberikan hasil yang tajam bahkan dalam kondisi minim cahaya dengan mode Night Photography. Teknologi ASUS HyperClarity, yang menggunakan file RAW, mempertahankan setiap detail dalam foto, menghasilkan gambar yang lebih jelas bahkan pada zoom hingga 30X. Ketika merekam video, kamera telefoto menggunakan EIS adaptif untuk menghasilkan gambar yang stabil hingga zoom 10X.

Kamera ultrawide 13 MP menggunakan lensa free-form dan algoritme canggih untuk mengurangi distorsi lensa, menghasilkan gambar yang menakjubkan namun tetap terlihat alami. Seri ROG Phone 8 memberikan kualitas dan kejernihan yang luar biasa dalam setiap pemotretan dan perekaman.

Terakhir, kamera swafoto ultrawide 32 MP di bagian depan memiliki bidang pandang yang ditingkatkan dari 73° menjadi 90°, sempurna untuk swafoto grup. Lensa ini juga dilengkapi dengan sensor RGBW yang menghasilkan gambar yang bersih dengan noise yang minimal, bahkan dalam kondisi minim cahaya.

Membaca fitur bagian ini saya langsung membayangkan betapa enaknya menjadi istri seorang gamer sekaligus konten kreator. Saya membayangkan suami saya sebagai seorang gamer yang sukses karena saya berawal dari kado ulang tahun ASUS ROG Phone dari saya. Tentu itu akan menjadi cikal bakal kesuksesan keluarga kami yang sangat bersejarah.

Fitur yang Disempurnakan AI

Empat fitur kecerdasan buatan (AI) yang disesuaikan untuk gaming dalam seri ROG Phone 8 mengangkat pengalaman bermain game ke level yang lebih tinggi dan tidak terlupakan. Gamer dapat dengan mudah memindahkan game ke mode latar belakang menggunakan Background Mode atau menangkap momen krusial dengan X Capture, menjadikan perangkat ini sangat penting bagi gamer yang cerdas. 

AI Grabber yang intuitif untuk menangkap teks dan X Sense meningkatkan pengalaman bermain game dengan memberikan tips dan bantuan saat diperlukan. AI Grabber kini bahkan mampu menangkap teks langsung dari dalam game menggunakan teknologi Pengenalan Pola AI, dan baik X Capture maupun X Sense 2.0 sekarang mendukung lebih banyak game terbaru berkat teknologi Pengenalan Pola AI.

Fitur-fitur AI lainnya termasuk Pencarian Semantik yang menggunakan bahasa alami di dalam Galeri, Launcher, dan Pengaturan. AI Wallpaper mampu menciptakan latar belakang yang menakjubkan dengan teknologi Stable Diffusion, sementara teknologi AI noise-cancellation membantu meredam kebisingan dari dua arah, sehingga suara dalam panggilan suara, panggilan video, dan komunikasi dalam game menjadi lebih jernih dan kristal.

Daya Tahan Baterai ASUS ROG Phone 8

Jangan diragukan lagi soal daya tahan baterai. Ponsel pintar ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.500 mAh (typical), serta pengisian daya kabel 65 W HyperCharge dan pengisian daya nirkabel 15 W yang telah bersertifikasi Qi. Kekuatan baterai ASUS ROG Phone 8 terbukti andal saat digunakan dalam waktu yang lama. 


Dengan baterai yang luar biasa sebesar 5500 mAh, setara dengan 23 jam streaming, ROG Phone 8 menawarkan pengisian daya yang cepat menggunakan teknologi fast charging. Dengan USB PD Hypercharge 65 watt dan pengisian daya nirkabel 15 watt, hanya dibutuhkan waktu 39 menit untuk mengisi daya dari nol hingga penuh. Kecepatan pengisian daya ini tentu sungguh mengesankan!

AniMe Vision


Seri terbaru dari ROG Phone 8 menampilkan elemen-elemen yang dapat disesuaikan secara unik, termasuk logo Aura RGB Lighting pada ROG Phone 8 dan layar Mini-LED Anime Vision pada ROG Phone 8 Pro / Pro Edition. Fitur-fitur ini memberikan pemiliknya kebebasan untuk mengekspresikan individualitas dan kreativitas mereka. 

Anime Vision adalah layar dengan 341 elemen yang dapat menampilkan animasi yang telah diprogram sebelumnya atau yang dibuat oleh pengguna. Pengguna ROG Phone 8 Pro / Pro Edition juga memiliki kemampuan untuk membuka kunci animasi rahasia dengan cara menempelkan punggung kedua ponsel bersama.

Harga dan Promo ASUS ROG Phone 8

Sudah membaca sederet keunggulan ASUS ROG Phone 8 pasti langsung kepikiran ponsel sekeren ini harganya berapa. 

Berikut ini daftar harga ASUS ROG Phone 8 Beyond Gaming:

• ROG Phone 8 (12/256) Phantom Black - Rp. 10.999.000
• ROG Phone 8 (12/256) Storm Grey - Rp. 10.999.000
• ROG Phone 8 Pro (16/512) Phantom Black - Rp. 14.999.000
• ROG Phone 8 Pro Edition (24/1T) Phantom Black - Rp. 19.999.000

Jangan lewatkan special promonya ASUS ROG Phone 8 Beyond Gaming di First Sale Promonya dan Dapatkan Free Aero Cooler Fan untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000. Promo ini berlaku mulai tanggal 20 Mar hingga 30 Apr 2024 di semua partners penjualan resmi ASUS Offline dan Online. 

Untuk Online ada di Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online Store. Sementara itu untuk Offline ada di Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized 
Partners.

Ada juga Consumer Launch Sales Promo untuk mendapatkan Free Aero Cooler Fan + Free Exclusive merchandise kolaborasi ROG X PUBGM + Luckydraw dengan berbagai macam hadiah 
menarik untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000. Namun promo hanya berlaku di offline event Consumer Launch ROG Phone 8 di FX Sudirman dari 
tanggal 20 Mar hingga 23 Mar 2024.

Spesifikasi Lengkap ASUS ROG Phone 8

Dimensions / Weight

163.8 x 76.8 x 8.9mm / 225g

Color

ROG Phone 8 Pro Edition & Pro: Phantom Black

ROG Phone 8: Rebel Grey & Phantom Black

Rear Camera

Main: 50 MP 6-axis Hybrid Gimbal Stabilizer 3.0, 1/1.56”, f/1.9

Wide: 13 MP, f/2.2, Free-form Lens

Tele: 32 MP, f/2.4, OIS, 3X optical zoom, pixel binning 1.4μm(Actual output photo: 8 MP)

Front Camera

32 MP RGBW,pixel binning 1.4 μm(Actual output photo: 8 MP)

Screen

6.78” flexible AMOLED, FHD+, up to 165 Hz refresh rate, LTPO 1~1 20 Hz, peak brightness 2500 nits

Battery / Charging

5,500 mAh (typical), Wired 65 W HyperCharge, Wireless 15 W Qi-certified charging

Memory

12 GB + 256 GB / 16 GB +512 GB / 24 GB +1 TB

Frequency

5G SA&NSA: n1 / n2 / n3 / n5 / n7 / n8 / n12 / n18 / n20 / n25 / n26 / n28 / n38 / n40 / n41 / n48 / n66 / n77 / n78 / n79

4G FDD-LTE: B1 / B2 / B3 / B4 / B5 / B7 / B8 / B12 / B17 / B18 / B19 / B20 / B25 / B26 / B28 / B32 / B66

4G TDD-LTE: B34 / B38 / B39 / B40 / B41 / B42 / B43 / B48

WCDMA: 850 / 900 / 1700 / 1800 / 1900 / 2100MHz

GSM: 850 / 900 / 1800 / 1900MHz

Others

Accelerator, E-Compass, Proximity, Ambient light sensor, Fingerprint on Display, Gyro (supports ARCore), AirTrigger, WiFi 7 ready, Bluetooth® 5.3, GPS / GNSS / GLONASS / Galileo / Beidou / QZSS / NavIC, 3.5 mm headset, NFC


Setelah membaca berbagai keunggulan ini kok makin terbayang betapa bahagianya suami saya kalau seandainya saya kasih kado ASUS ROG Phone 8 di hari ulang tahunnya. Saya membayangkan dia akan pamer kepada teman-temannya karena punya istri yang paling pengertian dengan memfasilitasinya ponsel yang mendukung gaming. Ah semoga itu benar-benar terwujud. Aamiin.

*Tulisan ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 8 Blog Writing Competition di Blog Travelerien*

19 Responses to "ASUS ROG Phone 8: Solusi Terbaik untuk Pengalaman Gaming Mobile yang Tidak Terlupakan"

  1. ASUS dengan ASUS ROG Phone 8 ini benar-benar membawa teknologi canggih di dalam produknya, betapa tidak, sampai dengan adanya dukungan AI pada ponsel yang garang ini/ Keren ASUS terus berinovasi

    ReplyDelete
  2. Masih menunggu berapa harga ASUS ROG Phone 8 ini. Rada khawatir harganya tidak terjangkau, huhuhu.

    ReplyDelete
  3. Bagus sihh, tapi udah pasti ini hape tidak ramah kantong kaum mendang mending. Padahal emang sebagus ini hapenya

    ReplyDelete
  4. HP hedon buat gamers nih. Harganya mesti gak bersahabat buat yang gak suka main game. Suaminya kalo dikasih hadiah HP gini, bisa lupa sama bininya.. Hehehe

    ReplyDelete
  5. ASUS ROG Phone 8 canggih banget pokonya, kameranya jernih banget kalo buat foto sama video

    ReplyDelete
  6. Memang lebih dari sekedar hp gaming sih ini ASUS ROG Phone 8. Saya suka fitur kamera AI itu lho, duh jadi pengen segera bawa pulang 1 unit nih. Bayangin bisa makin kece konten-konten yang dibuat pakai ASUS ROG Phone 8.

    ReplyDelete
  7. Ini mah vvip equipmentnya para gamers hahaha
    Fitur dan spesifikasinya gahar banget
    Gak gaming aja, ngonten, streamingan juga gaskeun....

    ReplyDelete
  8. ASUS ROG 8 ini canggih yaa teknologinya ga main-main. Cocok bangettt buat para gamer. Tapi kameranya juga jernih banget yaa, keren!

    ReplyDelete
  9. wah pasti suaminya senang banget ya mbak kalau dikasih hadiah ASUS ROG Phone 8 ini pastinya main gamenya bisa semakin lancar!

    ReplyDelete
  10. Gak nyangka ponsel Gaming kameranya luar biasa begini. Bisa banget jadi andalan ketika gaming sebagai konten juga ya.

    ReplyDelete
  11. Hape terkeren jaman now nih! Sudah jadi wishlist, moga bisa langsung kebeli.

    ReplyDelete
  12. Wih spek gawai untuk gaming dong nih. Beli Hp ASUS bisa gratis cooler fan sekalian? Hmm kenapa. Apakah masih terlalu panas kalau dipakai kelamaan??

    ReplyDelete
  13. Keren banget memang smartphone gaming yang satu ini, selain powerfull buat gaming, fitur kameranya pun sebagus itu hasilnya. Buat para konten kreator juga nggak kalah oke

    ReplyDelete
  14. Ini paket lengkap bisa buat content creator atau affiliator ya, secara bagus banget feature kameranya dan ngeri ngeri sedap. Ngegame mah juga perlu sih, aku jg bingung nih memori kecil hp yang lama, trus pengen main game gitu.

    ReplyDelete
  15. Liat spek ponsel ROG Phone 8 keren bngt kamera canggih main game juga lancar banget langsung atur planning naikin tabungan supaya bisa beli ASUS ROG Phone 8

    ReplyDelete
  16. ASUS ROG 8 ini adalah ponsel gaming paling gahar
    Dengan semua spesifikasinya ini, ASUS ROG 8 memberikan pengalaman mobile gaming yang luar biasa

    ReplyDelete
  17. Wah! Saya bantu doakan agar keinginan untuk kasih hadiah smartphone gaming untuk suaminya terwujud, Mbak. Apalagi kalau dikasihnya HP ASUS ROG 8 yang baru dirilis ini, beuuuhh auto kegirangan pasti. :D

    ReplyDelete
  18. huaa ini handhone yang ditunggu2. spek kuat namun body tetap ramping, mentab! kameranya keren banget ya

    ReplyDelete
  19. Ngomongin soal ponsel gaming, ASUS ROG emang juaranya sih. ASUS ROG 6 aja speknya udah keren banget. Lah ini ada keluaran terbaru lagi. Gass buruan belii

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel